26 March 2025

Syukuran Hari Jadi Ke-18 Kabupaten Murung Raya

Read Time:1 Minute, 17 Second
MC_Murung Raya – Tepat tanggal 1 agustus merupakan hari jadi Kabupaten Murung Raya yang diperingati setiap tahunnya. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya peringatan hari jadi ke-18 Kabupaten Murung Raya dilakukan secara sederhana namun tetap hikmat mengingat saat ini pandemi Covid-19 tengah melanda.

Syukuran hari jadi ke-18 Kabupaten Murung Raya tersebut bertempat di GPU Tira Rangka Balang, Kota Puruk Cahu. Sabtu (01/8/2020).

Peringatan hari jadi ke-18 Kabupaten Murung Raya mengangkat tema “Murung Raya Sehat Berkualitas” dan subtema “Kita Tingkatkan Kesadaran Mematuhi Protokol Kesehatan Dalam Melawan Pandemi Covid-19 Demi Suksesnya Pilkada 9 Desember 2020”.

Gubenur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dalam sambutan yang dibacakan oleh Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph mengucapkan “Selamat hari jadi ke-18 Kabupaten Murung Raya semoga di usia yang ke-18 tahun ini, Kabupaten Murung Raya lebih maju, mampu menjadi Kabupaten yang profesional dalam bekerja, berdaya saing tinggi dan mampu memberikan pelayanan secara prima sehingga dapat mewujudkan masyarakat Murung Raya yang damai, maju dan lebih sejahtera”.

Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph mengatakan pada peringatan hari jadi ke-18 tahun ini dimaknai dengan doa syukur agar Murung Raya dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa.

Acara Syukuran hari jadi Kabupaten Murung Raya ke-18 dihadiri oleh Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph, Wakil Bupati Murung Raya Rejikinoor, wakil rakyat di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) Willy M. Yoseph, Ketua DPRD Mura Doni, Sekda Mura Hermon, unsur Forkopimda Mura/ yang mewakili, para kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, insan pers dan tamu undangan. (DiskominfoSP_AnrNof.I).

]]>
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Previous post Sekapur Sirih Dari WMY Untuk Murung Raya yang Berusia 18 Tahun
Next post Diskominfo SP Kab. Murung Raya Akan Lounching Absensi Selfie