Search
Close this search box.

Adalah Salah Satu Kontributor Media Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian

Di Dua Desa Ini Dilakukan Monev Hasil Pembangunan dan Sosialisasi PBB Oleh Bapenda Mura

Facebook
Telegram
WhatsApp
Email
Twitter
MC_Murung Raya – Camat Laung Tuhup Supriadi Usup berkesempatan melihat hasil pembangunan peningkatan badan jalan di dua desa, yaitu desa Biha dan Dirung Pundu, Kecamatan Laung Tuhup, Kabupaten Murung Raya (Mura). Rabu (26/8/2020).

Dari pengalokasian Dana Desa (DD) tahap pertama dan kedua, Pemerintah desa telah menyelesaikan pembangunan badan jalan dan hari ini TIM Monitoring Evaluasi (Monev) dari Kecamatan Laung Tuhup mengecek pembangunan yang telah di laksanakan.

Camat Supriadi juga menjelaskan, “saat monev juga dilakukan sosialisasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Murung Raya. Sosialisasi PBB sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah dengan cara meningkatkan pendapatan dari sektor pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) perkotaan maupun perdesaan”.

Dalam sosialisasi PBB yang disampaikan H. Budiman sebagai Kabid Perpajakan Bapenda Kabupaten Murung Raya menjelaskan bahwa ada perubahan SPPT dimana SPPT PBB tahun 2020 sudah menggunakan basis QR Code. QR kode memuat data NOP, NJOP dan tagihan pajak serta status pembayaran pajak.

Bila ditemukan perbedaan luasan, wajib pajak dan data lain dapat dilakukan pembetulan hingga akhir juni dan akan diterbitkan SPPT baru. Sedangkan untuk pembetulan yang dikirim setelah bulan juni akan diterbitkan untuk tahun selanjutnya.

Lebih lanjut, dalam arahannya Budiman mengingatkan untuk membayar tagihan PBB sebelum jatuh tempo pada tanggal 30 September, karena akan dikenakan denda jika sampai dibayarkan melebihi jatuh tempo. (Diskominfo_AnrNof).

]]>

Populer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *