
Pj Bupati Hadiri Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya
Puruk Cahu, InfoPublik – Pj Bupati Murung Raya (Mura), Hermon hadiri Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya. Kegiatan ini digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Murung Raya berlangsung di GPU Tira Tangka Balang, Kamis (17/10/2024)
Debat tersebut diikuti dua Pasangan Calon (Paslon) yakni Paslon Nomor 1 Heriyus-Rahmanto dan Paslon Nomor 2 Nuryakin-Doni.
Ketua KPU Murung Raya, Okto Dinata dalam sambutannya mengatakan debat terbuka ini merupakan yang pertama kali diadakan oleh KPU Kabupaten dari seluruh Privinsi Kalimantan Tengah.
“Debat terbuka ini dilakukan oleh KPU se-Kalteng di setiap daerah terhadap paslon Bupati dan Wakil Bupati masing-masing. di Kalteng Kabupaten Murung Raya yang paling pertama melaksanakan,”kata Okto.

Ia berharap debat ini bisa menjadi sarana bagi masyarakat untuk lebih mengenal visi, misi, serta program kerja dari kedua paslon
Debat kali ini menghadirkan tiga panelis akademis terkemuka, yaitu Hakim Syah (Dosen IAIN Palangka Raya, Mutia Evi Kristhy (Dosen Fakultas Hukum Universitas Palangka Raya) dan Sadar (Dosen Universitas Muhammadiyah Palangka Raya).
Debat berjalan aman dan penuh dengan argumen yang tajam namun tetap dalam suasana yang tertib. Kedua paslon saling beradu gagasan dan strategi untuk memajukan Kabupaten Murung Raya, dimana mereka sama-sama menegaskan komitmen untuk mengatasi berbagai persoalan daerah dan membawa perubahan signifikan jika terpilih.(DiskominfoSP_Nof, Res/Eyv)

kontributor Wartawan
RESI ADI PRATAMA, S.I Kom.
More Stories
Pemkab Mura Gelar Rapat Terkait Verifikasi PPPK Tahap II
Murung Raya, Info Publik - Jelang seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya...
Pemkab Murung Raya Ikuti Kick Off Pembinaan Statistik Sektoral 2025
Murung Raya, Info Publik - Dalam rangka mendukung penyelenggaraan Satu Data Indonesia di Kabupaten Murung Raya sesuai amanat Peraturan Presiden...
Heriyus – Rahmanto Resmi Ditetapkan KPU Sebagai Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Murung Raya, Info Publik - Heriyus dan Rahmanto Muhidin secara resmi ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Murung Raya...
Sinergi Percepatan Penurunan Stunting di Murung Raya
Murung Raya, Info Publik – Dalam rangka meningkatkan sinergi untuk percepatan penurunan stunting, Kabupaten Murung Raya (Mura) dengan tema Kolaborasi...
Apel dan Patroli Lintas Sektoral Pastikan Kondusifitas Pasca Putusan MK
Murung Raya, Info Publik – Kepolisian Resor (Polres) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura), menggelar Apel sekaligus Patroli Lintas...
Diseminasi Pengadaan Barang/Jasa Pemkab Mura
Murung Raya, Info Publik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) menggelar kegiatan Diseminasi Pengadaan Barang Jasa (PBJ) tahun 2025,...