
Pj Bupati Mura Gelar Safari Natal ke Kecamatan Tanah Siang
Puruk Cahu, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) menggelar Safari Natal 2024 di Desa Muwun, Kecamatan Tanah Siang, Kamis (5/12/2024).
Kegiatan penuh sukacita ini dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mura, Hermon, didampingi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda), Rudie Roy. Dalam safari ini, turut hadir sejumlah Kepala Perangkat Daerah.
Hermon menyampaikan makna Natal sebagai momen mempererat kebersamaan dan semangat persaudaraan.
“Natal adalah saat untuk berbagi kasih dan harapan. Pemerintah hadir di tengah masyarakat untuk menyampaikan bahwa kita berkomitmen membangun Murung Raya yang lebih baik dan sejahtera,” tuturnya.

Ia juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam mendukung pembangunan daerah. “Kami ingin masyarakat Desa Muwun terus bersemangat untuk berkontribusi dalam pembangunan. Program-program yang akan dilaksanakan adalah bentuk sinergi antara Pemerintah dan masyarakat,”tambahnya.
Pj Sekda Mura, Rudie Roy menambahkan Safari Natal ini bukan hanya ajang seremonial, tetapi juga wujud nyata kehadiran Pemerintah di tengah masyarakat.
“Semangat Natal ini kami jadikan motivasi untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kami ingin memastikan setiap program yang direncanakan dapat menjawab kebutuhan masyarakat secara langsung,” imbuh Rudie.(DiskominfoSP_Nof, Log/eyv).

kontributor Wartawan
RESI ADI PRATAMA, S.I Kom.
More Stories
Pemkab Mura Gelar Rapat Terkait Verifikasi PPPK Tahap II
Murung Raya, Info Publik - Jelang seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya...
Pemkab Murung Raya Ikuti Kick Off Pembinaan Statistik Sektoral 2025
Murung Raya, Info Publik - Dalam rangka mendukung penyelenggaraan Satu Data Indonesia di Kabupaten Murung Raya sesuai amanat Peraturan Presiden...
Heriyus – Rahmanto Resmi Ditetapkan KPU Sebagai Paslon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Murung Raya, Info Publik - Heriyus dan Rahmanto Muhidin secara resmi ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Murung Raya...
Sinergi Percepatan Penurunan Stunting di Murung Raya
Murung Raya, Info Publik – Dalam rangka meningkatkan sinergi untuk percepatan penurunan stunting, Kabupaten Murung Raya (Mura) dengan tema Kolaborasi...
Apel dan Patroli Lintas Sektoral Pastikan Kondusifitas Pasca Putusan MK
Murung Raya, Info Publik – Kepolisian Resor (Polres) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura), menggelar Apel sekaligus Patroli Lintas...
Diseminasi Pengadaan Barang/Jasa Pemkab Mura
Murung Raya, Info Publik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) menggelar kegiatan Diseminasi Pengadaan Barang Jasa (PBJ) tahun 2025,...