
Pj Bupati Mura Sambut Baik Kunjungan Kerja DPRD Kubar
Murung Raya, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) menerima kunjungan DPRD Kabupaten Kutai Barat (Kubar) di Aula A kantor Bupati, Kabupaten Mura, Kalimantan Tengah (Kalteng) pada Rabu (20/3/2024).
Pj Bupati Mura Hermon menyampaikan, bahwa pihaknya sangat menyambut baik kedatangan DPRD Kabupaten Kutai Barat, dalam rangka kunjungan kerja perihal Raperda susunan perangkat daerah.
“Selamat datang di Kabupaten Murung Raya, Bumi Tana Malai Tolung Lingu, Kota Emas “Elok, Mandiri, Aman dan Sejahtera”.
Hermon berharap dari hasil kunjungan kerja ini ada manfaat, pembelajaran yang bisa didapatkan oleh DPRD Kutai Barat, begitu juga sebaliknya bermanfaat bagi Pemkab Murung Raya dan DPRD Murung Raya.
Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kubar Ridwai mengatakan, pihaknya melakukan kunjungan dalam rangka menggali informasi berkaitan dengan Raperda susunan perangkat daerah secara komprehensif. Sehingga, substansi yang berkaitan dengan Raperda tersebut dapat sesuai dengan kebutuhan Kabupaten Kubar.
“Kami kesini dalam rangka menggali informasi dan bahan terkait studi komparatif Raperda perubahan susunan Perangkat Daerah,” kata Ketua DPRD Kubar, Ridwai.
Kunjungan kerja itu diikuti delapan orang anggota DPRD Kubar disambut Pj Bupati Mura Hermon, Ketua DPRD Mura Doni, Waket I DPRD Mura Likon, Pj Sekda Mura Rudie Roy dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Mura.
(DiskominfoSP_Nof).

kontributor Wartawan
Nofriandy Imanuel S.IP. , M.Si.
More Stories
Rahmanto dan Istri Hadiri Pelantikan Ketua TP-PKK Kab.Lamandau
Palangka Raya, Info Publik – Bertempat di Aula Jayang Tingang (AJT), LT. II Kantor Gubernur Kalteng, Senin (24/3/2025). Bupati Murung...
Wabup Mura Hadiri Pelantikan Bupati dan Wabup Lamandau Masa Jabatan 2025-2030
Palangka Raya, Info Publik – Bupati Murung Raya (Mura) melalui Wakil Bupati (Wabup) Murung Raya, Rahmanto Muhidin didampingi istri Dina...
Pemkab Mura Ikuti Sosialisasi Perlindungan Jaminan Ketenagakerjaan
Murung Raya, Info Publik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) dalam hal ini Bupati Mura melalui Asisten II Sekretariat...
Sekda Mura Sambut Danrem 102/Pjg. Tinjau Daerah Latihan Tempur TNI
Murung Raya, Info Publik – Bertempat di Bandara Dirung, Kamis (20/3/2025) Bupati Murung Raya (Mura) melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Mura,...
Polres Mura Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Terpusat Ketupat 2025
Murung Raya, Info Publik - Polres Murung Raya (Mura) jajaran Polda Kalteng menggelar Apel gelar pasukan Ops Terpusat Ketupat 2025...
Bupati Ikuti Rakor Terkait Tata Kelola Pemerintah Daerah Yang Bebas Korupsi
Yogjakarta, Info Publik - Bupati Murung Raya (Mura), Heriyus menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tentang penguatan...