24 March 2025

Warga Padati CFD. Pj Bupati Ajak Hadiri Perayaan Pisah Sambut Tahun Baru

Read Time:54 Second

Murung Raya, InfoPublik– Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya (Mura), Hermon bersama jajaran terkait, mengundi dua unit sepeda motor pada acara Car Free Day (CFD) rutin akhir pekan,  di sekitaran alun-alun Jorih Jerah, Puruk Cahu, minggu  (29/12/2024).

Pj Bupati Mura, Hermon menyampaikan kegiatan car free day akan tetapi berjalan dalam rangka memberikan ruang kepada masyarakat, tepat bersilaturahmi, berolahraga, berkomunikasi, memberi ruang kepada pelaku UMKM, Kuliner, sehingga kegiatan ini menjadi sebuah pemicu pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Murung Raya.

Ia juga berpesan agar setiap masyarakat dapat mengambil bagian dalam ketertiban dalam setiap kegiatan seperti saat ini.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Murung Raya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepala seluruh masyarakat, ada banyak hal yang sudah kita lakukan bersama, seperti membangun geliat UMKM yang produktif, kemajuan, dukungan kita terhadap keamanan dan juga menjaga kebersihan Kota kita,” kata Hermon.

Dirinya juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk hadir memeriahkan pada Acara Pisah Sambut tahun baru,31 Desember 2024 di Stadion Willy M. Yoseph.

Di akhir kegiatan, katanya, dilaksanakan pengundian grandprize sekaligus penyerahan kepada masing-masing pemenang.(DiskominfoSP_Nof, Rid/eyv).

Avatar photo

kontributor Wartawan

RESI ADI PRATAMA, S.I Kom.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Previous post Semarak Parade Natal di Kabupaten Murung Raya 2024
Next post Dialog Interaktif Pj Bupati Mura di RRI: Bahas Capaian dan Tantangan Pengentasan Kemiskinan