Search
Close this search box.

Adalah Salah Satu Kontributor Media Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian

Natal KPP Resort GKE Puruk Cahu Bersama SPRP Jemaat GKE Anugerah Dirung Bakung

Facebook
Telegram
WhatsApp
Email
Twitter

MC_Murung Raya – Bertempat di Gereja GKE Anugerah Dirung Bakung dilaksanakan kegiatan Natal Komisi Pelayan Pemuda (KPP) Resort GKE Puruk Cahu bersama Seksi Pelayanan Remaja Pemuda (SPRP) Jemaat GKE Anugerah Dirung Bakung, Sabtu (11/12/2021).

Hadir dalam kegiatan ini dari anggota SPRP Jemaat GKE Tabulang, GKE Hosana, GKE Eklesia, GKE Olung Siron. Selain dilaksanakan kegiatan ibadah Natal, dilaksanakan juga kegiatan menanam pohon di lingkungan sekitar halaman Gereja. Kegiatan tersebut berlangsung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ketua Seksi Pelayanan Pemuda (SPP) GKE Hosana Puruk Cahu, Erio Adventus mengatakan, Dengan cinta kasih Kristus yang menggerakkan persaudaraan mengajak pemuda-pemudi untuk peduli terhadap semua ciptaan. Terutama di masa pandemi ini.

“Kita melihat bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kalimantan Tengah, bagaimana pemuda-pemudi juga turut berperan mencintai lingkungan. Dengan kegiatan menanam pohon ini ada pembelajaran yang kita ambil. Yaitu proses bertumbuh, proses pemeliharaan dan perawatan, serta harapan dari apa yang ditanam adalah buah yang baik,” tutur Erio Adventus.

Dalam kesempatan ini firman Tuhan yang disampaikan oleh Vikaris Pran Mesias David, S.Th, dalam renungan Natal menyampaikan, Kelahiran Kristus menjadikan kita berpengharapan dalam kehidupan yang kekal.

“Jadilah pemuda, remaja yang kreatif inovatif dan bermanfaat untuk sesama, pemuda-pemudi yang memberitakan kabar sukacita, yaitu Kristus akan datang sebagai Juruselamat dunia, jadilah pemuda-pemudi yang mampu menjawab tantangan jaman di era globalisasi teknologi informasi dan miliki sikap dan karakter cinta kasih Kristus,” kata Vikaris Pran.

Bersama hadir, Pdt. Ikasniati, S.Th, Pdt. Pendamping KPP dan Pdt. Wanty, S Th, Ketua Jemaat GKE Anugerah Dirung Bakung, Kepala desa Dirung Bakung.

Di kesempatan terpisah Ketua Resort GKE Puruk Cahu Pdt. Gudmar Untung, S.Th menuturkan, Buah Natal harus bermakna dan bermanfaat bagi masyarakat dan gereja khususnya dan pemuda harus aktif dan berbakti sesuai kemampuan dan kesempatan yang ada. (DiskominfoSP_Nof).

Populer

2 Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *